Detail Berita

Meriahnya Suling Kepanjen dengan Pasar Murah Disperindag

Minggu, 20 November 2022 Kepanjen, subuh keliling Forkopimda Jawa Timur dan Forkopimda Kabupaten Malang di Masjid Agung Baiturahman, seperti biasa dimeriahkan dengan pasar murah yang dilaksanakan oleh Disperindag.

Pasar Murah dengan tujuan mengendalikan inflasi daerah yang biasanya digelar dengan produk sembako beras, minyak dan gula, kali ini disediakan pula aneka sayur dengan harga murah meriah.

Dari 200 kemasan beras 5 kg, 100 botol minyak goreng dan 125 kg gula habis tandas diserbu jamaah sholat subuh.

Tidak terkecuali aneka sayur segar yang didatangkan dari Pasar Sayur Karangploso diantaranya wortel, paprika, buncis, jagung, cabai merah dan labu siam, mentimun, tomat dan kubis masing masing 50 kg dan jamur 20 kg habis tak bersisa.

Berita Lain